Thursday, September 13, 2007

Gempa Di Padang

Diberitahu Ali lewat email pukul 08:11 pagi tadi kalau Padang diguncang gempa hebat. Langsung ke detik mencari info. Dapat ini, ini serta ini. Kurang puas, lalu ke liputan6 SCTV, dapat ini dan ini. Melihat skala gempa yang besar, aku kemudian menelpon ke rumah di Padang untuk mengetahui kondisi keluarga di sana. Dari Tuti dapat kabar bahwa gempanya masih susul menyusul sehingga mereka ketakutan dan lebih sering berada di luar rumah. Begitu terasa bergoyang, serentak lari keluar rumah. Kalau sudah agak tenang dan tak ada goyangan lagi, baru kembali masuk ke rumah.

Menurut prediksi para ahli, kawasan pantai barat Sumatera adalah kawasan rawan gempa. Karena itu penduduk di sana akan terus merasakan goyangan tanah tempat mereka berpijak. Merasakan kehilangan penyangga di kaki-kaki mereka karena Allah Al Qoobidh sedang menarik kekuatan itu darinya. Itulah salah satu wujud keMahaPerkasaanNya! Lalu, bagaimanakah manusia boleh merasa sombong melangkahkan kakinya di dunia?

Mudah-mudahan keluarga di Padang selalu dalam lindunganNya. Demikian juga bagi seluruh warga kota Padang, Bengkulu, Jambi dan daerah-daerah lain yang terkena dampak gempa tersebut. Semoga semua bisa mengambil hikmah dari ujian ini dan Insya Allah akan membuat mereka tabah dan sabar menghadapinya.

Photo dari liputan6.com

No comments: