Wednesday, December 05, 2007

Penceroboh dan Ide Yang Hilang

Waah... baru sehari masuk malam, mejaku sudah ada yang 'menjarah'! Secarik kertas coret-coret berisi ide-ide tulisan yang ingin kumuat di blog, lenyap tak berbekas. Siapa yang berani-berani ambil ya? Padahal itu kan hanya secarik kertas jelek, terletak tidak menarik mata di balik monitor komputer, dan tidak ada manfaatnya buat orang lain, kok malah itu yang hilang? Sementara barang-barang lain masih utuh di tempatnya.

Sepertinya memang ada yang sengaja datang, duduk di tempatku, bahkan mengutak-atik PCku siang kemarin! Log-in user di PC sudah berganti dengan kode akses lain. Kalau itu nama orang jelas mudah, tapi ini kode akses common yang biasanya dipakai untuk PC di Produksi untuk masuk ke program-program FIS. Aku tahu persis orang ini tidak berhasil menembus password yang kubuat, sehingga ia terpaksa men-shutdown PCku pada jam 11:27AM agar bisa log-in. Itupun juga tidak bisa masuk karena PC ini sudah aku setting hanya aku saja yang bisa menggunakannya.

Pertanyaannya adalah siapa dia, untuk apa ke mejaku, dan kenapa kertas coret-coretan ideku diambil?

No comments: